halo! Masih semangat terbang? Kali ini saya mau berbagi ilmu yang saya dapat di sekolah. Sebenernya ini cuma ringkasan terjemahan dari buku PHAK yang bisa di download di
sini bagian
ini. Tulisan saya ini mungkin hanya untuk mempermudah belajar. Di dalamnya masih banyak kata dalam istilah penerbangan yang sebaiknya memang disebutkan dalam bahasa Inggris. Kalau kurang mengerti buka google. Bisa baca tulisan ini berarti bisa buka Google :)
oke, kita mulai saja. Sebelumnya kita belajar dulu tentang konsep dasar aerodinamik. Tapi untuk mempelajari aerodinamik lebih dalam bisa dibaca di PHAK chapter 4.
Ada 4 gaya yang bekerja pada sebuah pesawat yang sedang terbang. Gaya-gaya tersebut adalah
thrust, lift, weight, dan
drag.
Thrust adalah gaya ke depan yang diproduksi oleh powerplant (mesin) atau propeller.
Drag adalah gaya yang arahnya ke belakang dan menghambat laju pesawat.
Drag berlawanan dengan
thrust, dan bekerja ke belakang searah dengan
relative wind.
Weight adalah jumlah beban dari pesawat itu sendiri, orang di dalam pesawat, bahan bakar, dan kargo atau bagasi.
Weight menarik pesawat ke bawah karena adanya gravitasi. Gaya ini berlawanan dengan
lift dan bekerja secara vertikal ke bawah melalui
center of gravity (CG) pesawat tersebut.
Lift gaya yang bekerja ke atas, merupakan hasil dari efek dinamis udara yang bergerak melalui sayap pesawat, dan bekerja tegak lurus dari
flightpath melalui
center of lift dari sayap itu.
Sebuah pesawat bergerak tiga dimensi pada tiga sumbu.
Longitudinal axis atau
roll axis adalah sumbu gerak pesawat yang terbentang sepanjang pesawat dari hidung sampai ekor pesawat dan melalui CG.
Lateral/pitch axis terbentang dari
wingtip (ujung luar sayap) ke
wingtip. Vertical/yaw axis adalah sumbu vertikal pesawat melalui CG.
CG adalah titik tengah masa atau berat dari pesawat. Posisi CG ini mempengaruhi kestabilan dari pesawat dalam sebuah penerbangan.
Komponen-komponen utama
Struktur pesawat pada umumnya meliputi
fuselage, wings, empennage, landing gear, dan
powerplant.
Fuselage
Fuselage adalah badan utama pesawat yang didesain untuk mengakomodasi kru, penumpang, dan kargo. Tipe
fuselage yang paling umum digunaan saat ini adalah
monocoque dan
semimonocoque.
Wings
Wings atau sayap, adalah
airfoil yang dipasangkan pada setiap sisi
fuselage dan merupakan bagian utama pada pesawat yang menopang pesawat pada saat terbang.
Pada pesawat medern, tanki pesawat juga merupakan bagian dari struktur pesawat, atau terdiri dari sebuah kontainer fleksibel yang dipasangkan di dalam sayap.
Pada bagian belakang sayap atau biasa disebut dengan
trailing edge, terdapat dua
control surface yaitu
aileron dan
flap. Aileron bekerja secara berlawanan antara sayap kiri dan kanan sehingga menimbulkan gerakan
roll pada pesawat.
Flaps berfungsi untuk menambah gaya angkat pada pesawat. Biasa digunakan saat
takeoff dan
landing.
Empennage
Empennage meliputi seluruh bagian dari ekor pesawat yang terdiri darri
vertical stabilizer dan
horizontal stabilizer. Bagian yang dapat digerakkan meliputi
rudder, elevator, dan satu atau lebih
trim tabs. Rudder terpasang pada bagian belakang dari
vertical stabilizer. Bagian ini digunakan untuk mengontrol
yawing. Elevator terpasang pada bagian belakang dari
horizontal stabilizer, digunakan untuk menggerakkan hidung pesawat naik dan turun saat terbang.
Trim tabs adalah bagian kecil dan dapat digerakkan pada
trailing edge sebuah
control surface (rudder, elevator, aileron). Trim tabs ini diatur dari dalam kokpit.
Landing Gear
Landing gear atau roda pendaratan adalah penyokong utama pesawat saat di darat. Bisa juga berupa
floats untuk digunakan di atas air.
Landing gear biasanya terdiri dari
tiga roda. Roda ketiga bisa terletak di depan atau belakang (
convetional LG./ tailwheel).
Landing gear digerakkan melalui
rudder pedals.
Powerplant
Powerplant atau mesin pesawat biasanya terdiri dari mesin dan propeller. Mesin digunakan untuk memutar
propeller dan menjadi sumber listrik bagi pesawat.
Sudah ya. Sisanya baca sendiri.hehe :P
Terimakasih sudah membaca. ssemoga bermanfaat :)